Penentuan Tinggi dan Waktu Tempuh Penjalaran Gelombang Tsunami Menggunakan Model Numerik Linier Tunami N1 di Pantai Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman Sumatera Barat

Authors

  • Dwi Pujiastuti Jurusan Fisika FMIPA Universitas Andalas Padang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.25077/jif.1.1.17-25.2009

Abstract

Penelitian ini difokuskan untuk menentukan tinggi dan waktu tempuh serta visualisasi penjalaran gelombang tsunami dari pusat pembangkitan sampai kawasan pantai menggunakan model numerik linier TUNAMI N1. Dalam penelitian ini digunakan tiga model skenario penjalaran gelombang tsunami yaitu untuk magnitudo (Mw) 7,5, 8,0 dan 8,5 dengan titik koordinat gempa 99,3 BT dan 3,3 LS. Hasil penelitian di Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman menyatakan bahwa terjadi penurunan muka air laut setelah terjadinya gempa besar sebelum gelombang tsunami sampai di titik tinjauan. Tinggi gelombang tsunami paling besar dihasilkan pada skenario pemodelan Mw 8,5. Daerah yang mengalami tinggi gelombang paling besar adalah Ketaping (4,50 m), selanjutnya disusul oleh Pariaman Tengah (3,85 m) dan terakhir Sungai Limau (3,09 m). Waktu tempuh penjalaran gelombang tsunami dari pusat pembangkitan ke titik tinjau pasang surut paling cepat dihasilkan pada pemodelan skenario Mw 8,5. Daerah yang paling cepat dihantam gelombang tsunami setelah terjadinya gempa adalah Ketaping (2545 detik), selanjutnya disusul oleh Pariaman Tengah (2659 detik) dan terakhir di Sungai Limau (3057 detik)

Downloads

Download data is not yet available.

References

Borrero, C.Jose, S. Kerry, et.all., 2006. Tsunami Inundation Modeling for Western Sumatera. PNAS vol.103 No.52 DOI: https://doi.org/10.1073/pnas.0604069103

Dean, G. Robert, Dalrymple, A. Robert, 1991. Water Wave Mechanics for Engineers and Scientiest. World Scientific. Singapura DOI: https://doi.org/10.1142/1232

Diposatono, Subandono, 2007. Mitigasi Tsunami dalam pelatihan pemodelan run-up tsunami, ristek, 20-24 Agustus

F. Imamura, 1995. Review of Tsunami Simulation with a Finite Difference Method, Yeh, Harry, Long-Wave Runup Models. Halaman 25-42, World Scientific. Singapura

Danny Hilman. 2007. Tectonic Setting Indonesia dan Pemodelan Sumber Gempa dan Tsunami dalam pelatihan pemodelan run-up tsunami, ristek, 20-24 Agustus

Pertiwi, Ratu Ayu. 2005. Penggunaan Model Numerik Tsunami untuk Menentukan Tinggi dan Waktu Tempuh Penjalaran Gelombang Tsunami di Nangroe Aceh Darussalam. Skripsi Teknik Geodesi-Geomatika Fakultas Teknik UGM. Yogyakarta

Rynn, Jack. 2002. “A Preliminary Assessment of Tsunami Hazard and Risk in the Indonesian Region†dari Jurnal tsunami volume 20, halaman 193

Downloads

Published

2009-03-20

How to Cite

Pujiastuti, D. (2009). Penentuan Tinggi dan Waktu Tempuh Penjalaran Gelombang Tsunami Menggunakan Model Numerik Linier Tunami N1 di Pantai Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman Sumatera Barat. JURNAL ILMU FISIKA | UNIVERSITAS ANDALAS, 1(1), 17–25. https://doi.org/10.25077/jif.1.1.17-25.2009

Issue

Section

Riset Artikel

Citation Check